Sepatu lukis ini mulai dikenal oleh masyarakat indonesia pada awal tahun 2006, sayang nya sepatu lukis ini pada waktu itu belum terlalu dikenal oleh masyarakat umun, dan hanya terdapat di distro maupun toko online, namun seiring berjalannya waktu sepatu lukis ini semakin di kenal oleh masyarakat umum terutama di kalangan remaja. Selain memiliki model yang beragam, sepatu lukis ini juga cocok utuk segala kalanga masyarakat, harganya juga cukup terjangkau, keuntungan lainnya adalah kita bisa mendesain sendiri model-model atau gambar-gambar untuk sepatu kita.
Bisnis sepatu lukis ini cukup menggiurkan. Dengan modal yang tidak terlalu besar kita bisa memulai bisnis sepatu lukis ini. Untuk orang yang baru memulai usaha ini mungkin sedikit susah mendapatkan pelanggan, tetapi jika cara pemasaran kita baik dan sudah mempunyai banyak pelanggan bisnis ini bisa menghasilkan omset dan keuntungan yang besar. Kita bisa memasarkan sepatu lukis ini dengan cara promosi di twitter, facebook, blog, online shop, butik, maupun distro. Bisnis ini sangat menjanjikan dan sangat cocok untuk orang yang memiliki kreatifitas yang tinggi serta orang-orang yang memiliki pergaulan yang luas.